Senin, 31 Agustus 2015



TEORI DASAR INTERNET

A.    Pengertian internet
Pengertian internet adalah hubungan antar berbagai jenis computer dan jaringan di dunia yang berbeda sistem operasi maupun aplikasina dimana hubungan tersebut memanfaatkan kemajuan media telekomunikasi (telepon dan satelit) yang menggunakan protokol standar komunikasi yaitu protokol TCP/IP.
Sejarah internet dimulai pada 1969 ketika Departemen Pertahanan Amerika memutuskan untuk mengadakan riset tentang bagaimana caranya menghubungkan sejumlah komputer sehingga membentuk jaringan organik. Program riset ini dikenal dengan nama ARPANET (Advance Research Projects Agency Network).
Pada tahun 1970, sudah lebih dari 10 komputer yang berhasil dihubungkan satu sama lain sehingga dapa saling berkomunikasi dan membentuk sebuah jaringan. Pada awal misi dari internet ini adalah menyediakan sarana para peneliti untuk mengakses data dari sejumlah source perangkat keras komputer yang mahal. Tapi saat ini semuanya telah berubah, dimana internet merupakan media pertukaran informasi bagi umat manudia di seluruh dunia. Setiap komputer pada sebuah jaringan harus dapat berkomunikasi satu sama lain. Ini diwujudkan melalui sebuah protokol, yaitu seperangkat aturan atau kesepakatan cara berkomunikasi lewat internet. Bahasa standar internet (protokol) 8 adalah TCP/IP (Transmission Control Protocol/Internet Protocol). Banyak protokol yang tersedia selain TCP/IP itu sendiri seperti, DECnet, SNA, Novell, Appletank, namun agar karena kesepakatan tadi agar komputer dapat berkomunikasi dengan baik maka, haruslah memiliki protokol yang sama.

B.     Pengertian World Wide Web (WWW)
World Wide Web (www), atau sering disebut web atau “W3”, ialah sebuah sistem didalam internet yang memiliki fasilitas pencarian dan pemberian informasi yang cepat dengan menggunakan teknologi hypertext.
Istilah World Wide Web (web : jaring laba-laba) sangatlah tepat untuk mendeskripsikan struktur data pada jaringan internet. Berbeda dengan susunan data logic berbentuk pohon yang sering kita kenal dengan istilah DOS. Web memungkinkan penanganan akses yang jauh lebih fleksibel pada file yang dikelola.
Bila ditelaah pola sebuah web, jaringan ini terdiri atas lingkaran-lingkaran berbagai ukuran yang berpusat pada satu titik tengah yang sama. Dari titik tengah tersebut, terbentuk berbagai garis-garis penghubung yang tegak lurus pada lingkaran, sehingga terdapat titik simpul. Bila pada struktur pohon percabangan merupakan jalur hubungan, maka pada web semua garis merupakan penghubung setiap titik simpul yang mengandung data. Pada titik simpul bisa terdapat sebuah komputer di internet atau sebuah petunjuk untuk file tertentu pada sebuah komputer. Hal ini berarti, dengan memilih sebuah item hypertext dikondisikan 9 sebuah hubungan antara komputer satu dengan yang lainnya di suatu tempat di seluruh dunia, dimana seorang user dapat melanjutkan perjalanan (surfing) atau langsung ke sebuah file tertentu (download).

C.    Cara Kerja World Wide Web
1.      Semua informasi web disimpan dalam dokumen yang disebut dengan halaman web (web pages).
2.      Web pages adalah file-file yang disimpan dalam sebuah komputer pusat yang disebut dengan web server.
3.      Komputer yang mengakses ke web server untuk menampilkan isi dari web pages ini disebut web client.
4.      Web client menampilkan page dengan menggunakan program aplikasi yang disebut dengan web browser.

D.     Hypertext Transfer Protocol (HTTP)
HTTP adalah suatu protokol yang digunakan oleh world wide web yang mendefinisikan bagaimana suatu pesan bisa diformat dan dikirimkan dari server ke client. HTTP juga mengatur proses apa saja yang harus dilakukan oleh web server serta web browser sebagai penerima atas perintah-perintah yang ada pada protokol HTTP ini. Sebagai contoh, ketika menginputkan suatu kalimat atau URL pada browser, pada saat itu pula web browser akan mengirimkan perintah HTTP ke web server. Web server kemudian akan menerima perintah ini dan melakukan aktivitas sesuai dengan perintah yang diminta oleh web browser, seperti 10 melakukan akses ke database, file, e-mail dan lain sebagainya. Hasil perintah tadi akan dikirimkan kembali ke web browser untuk ditampilkan kepada user. Sehingga HTTP memungkinkan berbagai macam komputer dapat saling berkomunikasi dengan menggunakan bahasa HTML.

E.     Uniform Resource Locator (URL)
URL merupakan cara penanaman sebuah berkas di internet. URL menunjukan bagaimana mendapatkan berkas tersebut di internet. Istilah URL pada dasarnya sama dengan URI, tetapi istilah URI lebih banyak digunakan untuk menggantikan URL dalam spesifikasi teknis. Contoh URL : http://www.google.com/
Contoh diatas menunjukan bagaimana mendapatkan berkas sebuah web pages bernama google menggunakan protokol http. Secara umum, URL memiliki keterangan sebagai berikut :
1.      Protokol://nama-mesin[:nomor-port]/direktori/namaFile
2.      Protokol yang umum digunakan antara lain : http, ftp, https, file, dsb.

F.      Domain Name System (DNS)
Domain Name System (DNS) adalah sebuah sistem yang menyimpan segala informasi tentang nama host maupun nama domain dalam bentuk basis data yang tersebar (distributed database) di dalam jaringan komputer. DNS menyediakan alamat IP untuk setiap nama host dan mendata setiap server 11 transmisi surat (mail exchange server) yang menerima e-mail untuk setiap domain. Contoh :
Host : http://www.google.co.id/
IP addresses : 74.125.45.100, 209.85.171.100, 74.125.67.100
DNS menyediakan peranan yang cukup penting untuk internet, apabila hardware komputer dan jaringan bekerja dengan alamat IP untuk mengerjakan tugas seperti pengalamatan dan penjaluran (routing), manusia pada umumnya lebih memilih menggunakan nama host dan nama domain daripada harus menghafal alamat IP yang panjang.

G.    Homepage
Seluruh website di dunia pasti memiliki sebuah halaman depan atau yang biasa kita kenal dengan istilah homepage. Dalam homepage berisi tentang informasi yang berkaitan dengan tema atau latar belakang siapa pemilik website tersebut. Dalam homepage juga teradapat link atau URL yang menuju kepada homepage lainnya, mengunduh file (download), atau bahkan mengunggah file (upload).

H.    Web Browser
Web browser, adalah aplikasi yang mnyediakan fasilitas untuk membaca isi program web pada komputer. Contoh Web browser yang cukup populer : Netscape, Microsoft Internet Explorer, Mozilla Firefox, Opera.

I.       Web Server
Web server adalah sebuah mesin yang menjalankan program, menanggapi permintaan (request) yang berasal dari web browser menggunakan protokol jaringan.
Web browser yang telah kita kenal seperti Mozilla, IE, dsb, berkomunikasi melalui jaringan berisikan request kepada server untuk meminta layanan tertentu yang disediakan oleh server dan kemudian akan diproses lalu server mengirim balasan request sesuai yang dipesan user.

J.      Definisi HTML
HTML (Hyper Text Markup Language) merupakan suatu sistem “panandaan” (markup) pada sebuah dokumen yang digunakan untuk membangun suatu halaman web (webpage).
Struktur HTML
Pada dasarnya HTML terdiri dari tag pembuka dan tag penutup. Tapi tag-tag ini bukanlah tag sembarangan, melainkan tag-tag yang sudah menjadi kesepakatan standar tag HTML.
Ini adalah struktur dasar dan bersifat wajib dalam HTML :
<html>
<head> <!—bagian head --> </head>
<body> <!—bagian body --> </body>
</html>
Tag Dasar HTML
Berikut ini adalah tag dasar HTML beserta penjelasannya :
Tabel 2.1 Tag HTML Tag
Fungsi
<!-- -->
Memberi sebuah komentar atau keterangan
<a href>
Membuat sebuah link ke halaman lain atau bagian lain dari halaman itu sendiri
<a name>
Membuat nama pada sebuah bagian yang didefinisikan pada link dari halaman yang sama
<applet>
Apabila akan menambahkan sebuah Java applet
<area>
Mendefinisikan daerah yang dapat diklik (link) pada image map
<b>
Membuat teks menjadi tebal

Tidak ada komentar:

Posting Komentar